Viral Bripda AF Diduga Aniaya Kekasih Lalu Ditinggalkan di Pinggir Jalan Sempat Diancam Pistol
Belum lama ini, viral kisah seorang oknum polisi yang tega aniaya kekasihnya, lalu pergi meninggalkannya di tengah jalan. Tak hanya itu, si kekasih pun sempat diancam pistol.
Kisah ini dialami oleh seorang wanita di Pali, Sumatera Selatan. Ia ditinggalkan oleh kekasihnya yang merupakan seorang polisi setelah menjalin kasih sejak lama.
Sudah didampingi dari nol, wanita ini malah gigit jari lihat kelakuan si kekasih setelah sukses. Bahkan wanita yang ditutupi wajah dan identitas ini harus mengalami trauma karena dianiaya sang kekasih.
Wanita yang menjadi korban penganiayaan itu mengaku sakit hati atas perlakuan sang kekasih. Dia tak menyangka jika pria yang selama ini dibanggakan tega melakukan hal keji padanya.
Dalam video tersebut, ada momen saat tangan dan beberapa bagian tubuh wanita tersebut terluka akibat ulah oknum polisi.
Saat kejadian penganiayaan, wanita tersebut mengaku ditinggalkan di jalanan. Bukti chat si wanita dengan kekasihnya yang merupakan seorang anggota kepolisian.
"Dia yang memanusiakan orang, tapi dia tidak seperti manusia.Ketika sudah berseragam lupa dengan tanggung jawab.”
Sebelum sifat dan sikap asli terbongkar, sudah ditemani sudah lama.
“Ketika berseragam malah ditinggalkan. Jika tidak mengenalmu, mungkin badaku tidak hancur seperti ini. Tangan dan mulutmu tidak mencerminkan manusia. Sudah dihajar habis-habisan, ditinggalkan di jalanan posisi malam. Wanita mana yang tidak sakit," tertulis dalam video tersebut.
Bahkan dia juga mengunggah bukti pengancaman yang dilakukan sang kekasih. Adu mulut dengan menggunakan beberapa kata kasar juga dibagikan dalam video tersebut.
Oknum polisi itu tak segan menyebut pistol yang dimilikinya. "Kgi maa lah jadi nak batangan pistol aku ade aku tebuang dgke tanah. Mane kendalah dengan mn dak galak saling pikirke lagi," bunyi isi chat tersebut.
"Matilah kau anj*ng, bangs4t," bunyi pesan itu lagi.
Dikutip dari akun @seputarkotapalembang pada Jumat (25/8/23), oknum polisi tersebut bernama Bripda AF. Dia adalah salah satu polisi yang bekerja di Polres Pali, Sumatera Selatan.
Komentar Pedas