Klarifikasi Inara Rusli Dicap Sombong hingga Gonta ganti ART 50 Kali
Rumah tangga Inara Rusli dan Virgoun menuju akhir. Saat proses persidangan keduanya masih berlangsung, tingkah Inara Rusli pun terkuak dari pihak lawan.
Saat menggelar live TikTok di akun pribadinya, ia dicap sombong dan galak. Salah seorang netizen melontarkannya di kolom komentar dan langsung dibalas dengan ngegas.
"Apa sih dulu kalem? Hih! Maunya gimana? Diem, diem, diem, terus mencret gitu?" balas Inara Rusli.
Bahkan salah satu timnya mengucap istighfar dan berusaha menenangkan Inara Rusli.
Menyoal ucapannya yang dinilai blak-blakan dan galak, Inara Rusli menyebut dirinya memang nyablak.
"Sebenarnya nggak sombong juga sih, maksudnya aku emang aslinya orangnya gitu, emang aku (nyablak). Mama itu ada darah Batak Betawinya, jadi culture kita itu kayak gitu kalau bercanda," jawab Inara Rusli saat mengisi Pagi Pagi Ambyar dilihat, Kamis (20/7/2023).
Menurut Inara Rusli, saat itu dirinya tengah berjualan di media sosial. Dia juga berusaha membuat suasana ramai.
"Saat itu kondisinya kita lagi live TikTok Shop, lagi jualan. Kalau kita nggak ramai malah bubar yang beli, ngantuk," seloroh Inara Rusli tertawa.
Dia pun mengklarifikasinya karena saat itu tengah co-host dengan Okky Lukman yang periang dan seru.
Mau tak mau, Inara Rusli harus terlihat heboh dan memiliki karakter yang sama dengan lawan bicaranya. Setelah mendapat kecaman, ia mengaku tak mau mengambil pusing.
"Nggak pernah mikirin penilaian orang kalau kita banyak mikirin kiri, kanan, orang nggak maju-maju. Aku nggak pemarah lebih ke tegas, A ya A, B ya B. Kalau ada orang yang mau acak-acak rules aku di rumah aku tegas," ucap Inara Rusli.
Selain itu, Inara Rusli juga menjadi pembicaraan karena disebut sudah menggonta-ganti ART sampai 50 kali ini. Menurut keterangannya, ia terbilang nggak mau maksa ART yang tak mau bekerja sesuai dengan aturannya.
"Kalau aku nggak mau maksa orangnya. Jadi kalau aku lihat orangnya kurang srek gitu kerjanya atau misalnya dia-nya memang nggak betah, nggak kerasan, aku nggak mau maksa orang untuk kerja di situ," jelasnya.
Inara Rusli juga menjabarkan dirinya adalah orang yang tak mau berdebat. Oleh karena itu, apabila ada ART yang tidak bisa mengikuti aturan yang dibuatnya, Inara tak mau memaksakan untuk bertahan.
"Aku orangnya malas debat, malas argumen, kalau kerjanya kurang genah ya sudah nggak apa-apa silakan, 'Mbak kayaknya saya kurang cocok boleh langsung balik aja ke yayasan' kayak gitu," tukasnya.
Komentar Pedas