Lemparan Maut Pratama Arhan Kembali Makan Korban, Vietnam Nelangsa
Lemparan maut Pratama Arhan kembali memakan korban. Aksi pemain Suwon FC itu turut andil membawa Timnas Indonesia menang 1 0 atas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (21/3).
Gol tunggal Merah Putih dicetak Egy Maulana Vikri pada menit ke-52 tak lepas dari efek lemparan maut Arhan dalam pertandingan krusial di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Arhan turun dari bangku cadangan menggantikan Nathan Tjoe-A-On di awal babak kedua. Kehadiran bek sayap 22 tahun itu membuat serangan Indonesia lebih bergairah.
Pemain kelahiran Blora itu melakukan lemparan ke dalam jarak jauh langsung ke kotak penalti pada menit ke-52. Bek Vietnam Vo Minh Throng yang tak siap justru membuat bola bergulir di depan kotak penalti.
Situasi itu mampu dimanfaatkan Egy Maulana Vikri yang berdiri bebas di dalam kotak penalti. Sontekan kaki kiri Egy berhasil menjebol gawang Vietnam yang dikawal Filip Nguyen.
Gol Egy Maulana Vikri yang terjadi efek lemparan maut Arhan bertahan hingga laga usai. Timnas Indonesia pun sukses meraih kemenangan 1-0 atas Vietnam di depan publik GBK.
Kemampuan unik Arhan dalam melakukan lemparan ke dalam dengan jarak jauh benar-benar jadi salah satu senjata rahasia Indonesia.
Sebelumnya, lemparan maut Arhan juga pernah membuat Vietnam nelangsa di final SEA Games 2023. Kala itu lemparan Arhan berbuah dua gol Indonesia ke gawang Golden Star Warriors.
Vietnam yang juga dilatih Philippe Troussier pun kalah dramatis 2-3 di akhir laga. Garuda menang berhak merebut medali emas bersejarah di SEA Games 2023.
Tak hanya piawai melakukan lemparan jarak jauh, Arhan juga tampil apik saat Indonesia menang 1-0 atas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tusukan Arhan di sisi kiri kerap membuat barisan pertahan Vietnam kocar-kacir. Salah satu aksi terbaik Arhan terjadi di menit ke-90.
Saat itu Arhan berhasil menembus sisi kiri pertahanan lawal diakhiri dengan melepaskan umpan tarik ke kotak penalti yang disambut Egy. Sayang bola masih bisa ditepis Filip Nguyen yang tampil gemilang.
Hasil ini membuat Indonesia naik ke posisi kedua klasemen sementara Grup F dengan koleksi empat poin. Tim Merah Putih sukses menggusur Vietnam yang terpaksa turun ke peringkat ketiga dengan perolehan tiga angka.
Sementara puncak klasemen masih dikuasai Irak yang mengemas enam poin. Sedangkan posisi juru kunci dihuni Filipina yang hanya mampu mengumpulkan satu angka.
Lemparan Maut Arhan Kembali Makan Korban Halaman 1 - Kompasiana.com image widget
Komentar Pedas