Viral Guru SMA di Semarang Razia Hapus Riasan Make Up Siswi
Beredar sebuah video yang menunjukkan razia guru terhadap para siswanya soal penggunaan make up saat berangkat ke sekolah viral di media sosial.
Diketahui peristiwa itu terjadi di Semarang, Jawa TengahDalam videonya, terlihat bagaimana razia itu dilakukan oleh seorang guru yang mengenakan baju hijau tampak memandang wajah seorang siswi.
Ia memegang tisue yang diusapkan ke bibir siswi itu. Tampak siswi tersebut hanya bisa pasrah dan tertawa saat terkena razia.
Dalam video lainnya, terlihat seorang guru sedang melakukan tindakan pada siswi lain. Ia tampak mengusap riasan alis pada seorang siswi kelas XI.
"Para guru merazia muridnya bertujuan agar lebih hemat dan fokus belajar, apalagi yang hobi skincare tapi masih nodong ortu," tulis akun tersebut.
Netizen yang melihat video razia ikut memberikan komentarnya. "2006 jaman gue SMA. Cewek2nya belum ada yang kenal make up. Paling banter uangnya habis buat rebonding rambut. Sekali ke salon habis 300ribuan," kata netizen.
"Kasian cowoknya kena prank usai liat wajah aslinya," timpal netizen lainnya. "Guru menjadi teladan buat murid. Guru menjadi contoh untuk murid. Buk guru boleh bersolek, murid gak. Gila sih," Sahutnya lagi.
Komentar Pedas