Viral Video 2 Remaja Masih SMA Ngaku Pacaran tapi Pamer Bisa ke Tanah Suci Bersama
Tengah viral sebuah video yang memperlihatkan 2 anak masih remaja berseragam sekolah menengah atas (SMA) di media sosial Twitter.
Keduanya, mengaku berpacaran dan merasa bangga karena bisa ke Tanah Suci bersama-sama. Keterangan video tersebut berbunyi "Pria itu dilihat dari
wibawanya!!!. Wii bawa pacarnya ke tanah suci" contohnya," katanya.
Hal ini pun menuai ragam respon warganet, yang mayoritas menilai negatif, dan mempertanyakan hubungan mereka yang bukan mahramnya (halal) ke Tanah Suci.
"Kan bukan muhrim ya? Terus di sana hukumnya gimana?," tanya salah satu warganet @hyun "Heran aja anjrit orang tua kedua anak itu nggak ada yang negur," ucap @cbs
Secara umum dipahami, Mekkah ialah rumah Allah SWT untuk semua umat muslim, menjalankan ibadah Umrah ataupun Haji. Dalam aturannya, memang membolehkan wanita tanpa pasangan atau mahramnya ke Tanah Suci. Hal ini disampaikan oleh Kementerian Agama dalam Instagramnya @kemenag_ri.
"Perempuan diperbolehkan menunaikan ibadah haji, meski tanpa didampingi mahram. Kehadiran mahram tidak menjadi syarat wajib," ujar Kemenag dalam Instagram @kemenag_ri, Selas (21/5/2024).
"Ini berarti, perempuan kini dapat menunaikan ibadah haji tanpa ditemani mahram, seperti suami, ayah, atau saudara laki-laki. Mahram tidak lagi wajib bagi semua jemaah haji perempuan," jelas Kemenag.
Sehubungan dengan viralnya video ini, untuk keterangan lebih lanjut timtvonenews.com masih menunggu respon dari Kementerian Agama atas viralnya anak remaja berstatus pacaran tapi ke Tanah Suci bersama-sama.
Komentar Pedas