Bocah SD di Pesanggrahan Jaksel Jatuh dari Lantai 4 Sekolah hingga Meninggal Dunia
Seorang bocah SD di Pesanggrahan, Jakarta Selatan (Jaksel) jatuh dari lantai 4 sekolahnya pada Selasa (26/9/2023).
Jatuhnya bocah SD itu viral di sosial media. Bocah yang mengenakan seragam merah dan putih itu tergeletak di lapangan sekolahnya.
Polisi masih menyelidiki kasus siswi kelas VI Sekolah Dasar (SD) yang tewas setelah terjatuh di gedung sekolah di Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Hingga kini, empat orang saksi sudah diperiksa polisi.
"Jadi dari kami telah melakukan pemeriksaan sebanyak empat orang. Dua dari murid dan dua dari gurunya," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Bintoro kepada wartawan, Rabu (27/9/2023).
Bintoro mengatakan pihaknya juga mengamankan rekaman CCTV yang berkaitan dengan kasus yang ada. Hingga kini pihak kepolisian masih mendalami kronologi pasti kejadian tersebut.
"Kami juga mendapatkan CCTV yang ada kaitannya dengan kejadian tersebut. Saat ini Polres Jakarta Selatan masih mendalami peristiwa ini dan akan mencari tahu motif yang bersangkutan melakukan peristiwa ini," jelasnya.
Kapolsek Pesanggrahan Kompol Tedjo Asmoro mengatakan bocah SD itu bukan sengaja melompat dari gedung sekolahnya.
Meski sempat dapat perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Fatmawati, bocah tersebut akhirnya meninggal dunia. "Benar. (Korban) tidak tertolong," kata Tedjo.
Kata dia, rumah duka korban tidak jauh dari sekolahnya. Sejak dapat kabar korban terjatuh dari lantai 4 sekolah, pihak keluarga langsung mendampingi korban yang dirawat di rumah sakit. "Rumahnya tidak jauh dari sekolah," terangnya. (rpi/nsi)
Komentar Pedas