Hiu Gergaji Super Langka Sepanjang 4 Meter Ditemukan di Laut Florida
Seekor ikan gergaji alias hiu todak yang sangat langka dan terancam punah muncul di perairan Florida, Amerika Serikat (AS). Kemunculan hiu todak ini menjadi kabar baik bagi spesies tersebut.
Pertemuan itu terjadi pada Juni 2023 kemarin, ketika peneliti kelautan Dean Grubbs, Gavin Naylor, dan mahasiswa dari Florida State University Coastal and Marine Laboratory (CML) berhasil menangkap hiu todak sepanjang 4 meter di lepas pantai Cedar Key, Florida. Cedar Key adalah sebuah kota yang terletak di Gulf Coast.
Saat itu Grubbs, yang juga menjabat direktur asosiasi di CML, sedang melakukan studi lapangan musim panas tahunan bersama Naylor yang merupakan direktur program penelitian hiu di Florida Museum of Natural History. Setelah berhasil ditangkap, hiu gergaji kemudian ditandai dan dilepaskan lagi ke laut.
“Sejauh yang saya tahu, belum pernah ada ikan todak yang ditandai,” kata Grubbs, sebagaimana dikutip Newsweek. “Kami telah melacak hiu gergaji lain yang ditandai Florida selatan yang bergerak lebih jauh ke utara, tetapi tidak ada yang ditandai sejauh ini ke utara.”
Ada lima spesies hiu todak yang diketahui. Semua spesies tersebut masuk dalam kelompok hewan elasmobranch yang meliputi ikan pari, skate, dan hiu.
Meski penampilannya mirip hiu, ikan gergaji sebenarnya adalah pari. Dia diberi nama hiu karena mereka lebih mirip hiu, terutama moncongnya yang panjang, pipih, dan dilapisi dengan gigi tajam menyerupai gergaji mesin.
Ikan gergaji gigi kecil (Pristis pectinata) dapat ditemukan di Samudra Atlantik bagian timur dan barat. Mereka hidup di wilayah barat laut benua Amerika, tepatnya dari Amerika Serikat hingga Brasil.
Populasi hiu todak sendiri menurun drastis selama abad ke-20 sebagai akibat dari hilangnya habitat, perburuan, dan faktor lainnya. Spesies ini masuk daftar merah International Union for Conservation of Nature (IUCN) sebagai hewan “sangat terancam punah” sejak 1996.
“Pusat distribusi mereka selalu berada di Florida barat daya, tetapi ketika populasinya sehat mereka sering terlihat di luar jangkauan ini, bermigrasi ke utara sejauh Texas dan North Carolina. Saat populasi itu menurun, distribusinya menyusut, dan ikan hiu todak jarang terlihat di luar Florida barat daya," kata Grubbs.
"Meskipun melihat ikan hiu todak masih dianggap sebagai peristiwa langka, di daerah tertentu di barat daya Florida, yang merupakan daerah habitat kritis, ikan hiu todak kecil ditangkap dengan frekuensi yang relatif tinggi."
Langkah-langkah konservasi telah dilakukan untuk menjaga dan meningkatkan populasi ikan todak di Amerika Serikat. Spesies ini dilindungi di negara bagian Florida sejak 1992. Langkah-langkah konservasi yang dilakukan puluhan tahun ini tampaknya mulai terasa saat ini, dengan populasi ikan todak di AS terus membaik meski dalam laju sangat lambat.
"Dalam beberapa tahun terakhir, ada sejumlah laporan pertemuan ikan todak lebih jauh ke utara, di Florida Panhandle," kata Grubbs.
“Ikan hiu todak dewasa yang telah saya tandai dengan pemancar akustik di Florida Keys telah terdeteksi sejauh utara Florida Panhandle di Teluk Meksiko dan Charleston, South Carolina, di Atlantik. Ini semua pertanda baik.”
Komentar Pedas