Viral Kepala Bocah Tersangkut di Kolong Roda Bus yang Terpakir, Warga Panik, Ujungnya Cuma Nyengir
Viral video seorang bocah iseng memasukkan kepalanya ke kolong roda bus yang terparkir. Momen tersebut viral di media sosial setelah diunggah akun TikTok @azzahraaaholiday.
Dalam video yang berdurasi 24 detik itu terlihat seorang bocah berbaju biru.
Kepalanya tersangkut ke roda bus yang tengah terparkir.
Mulanya, bocah tersebut tampak kesusahan mengeluarkan kepalanya yang tersangkut.
Beruntungnya, ada bapak-bapak yang cepat menolongnya.
Tampaknya kejadian itu berada di daerah Jawa Barat lantaran masih menggunakan bahasa Sunda.
Perekam video pun sempat menanyakan mengapa kepala bocah tersebut bisa tersangkut.
"ada ada ajja lu cil," tulis akun tersebut, dikutip Tribunjabar.id, Rabu (18/10//2023).
Seorang pria berbaju hitam yang menolong baju itu pun akhirnya bisa mengeluarkan kepala bocah yang tersangkut itu.
Meski mulanya bapak-bapak itu tampak kesusahan, namun setelah bocah tersebut memiringkan kepalanya akhirnya bisa diselamatkan.
Bocah laki-laki itu pun berhasil diselamatkan tanpa lecet.
Belum jelas apa motif bocah laki-laki itu sehingga kepalanya bisa tersangkut kolong roda.
Akan tetapi aksinya berhasil membuat warga sekitar heran sekaligus panik.
Bahkan, warga yang membantunya pun sempat tertawa melihat kelakuan bocah tersebut.
Saat berhasil ditolong, bocah laki-laki tersebut hanya nyengir.
Video tersebut pun viral di media sosial dan ditonton lebih dari 224 ribu penonton dan dibanjiri komentar warganet.
"Keluar-keluar malah nyengir," ujar salah satu warganet.
"nyengir lu cil," sambung warganet lain.
"Cari apa kamu di sana nak?" imbuh warganet lain.
"Itu ngapa bisa masuk, mana di ban belakang," timpal warganet lainnya.
Komentar Pedas