Furry Setya Depresi Karena Perceraiannya, Sampai Periksa ke RSJ
Pesinetron Furry Setya atau Mas Pur baru baru ini mengumumkan perceraiannya dengan sang istri Dwinda Ratna. Sangat disayangkan karena pernikahan yang telah dibina sejak Desember 2018 itu harus berakhir pada perpisahan.
Padahal, selama menikah rumah tangga mereka cukup jauh dari pemberitaan miring dan selalu adem ayem.
Perceraian ini lantas menjadi beban tersendiri bagi Furry Setya hingga mengganggu kesehatan mentalnya. Ia mengaku sempat berobat ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) di daerah Semarang untuk konsultasi dengan psikiater sebelum memutuskan untuk bercerai.
"Numpuk, numpuk, sampai akhirnya Desember tahun kemarin ke psikiater aku di Semarang," kata Furry Setya, mengutip video YouTube Melaney Ricardo, Jumat 16 Februari 2024.
Furry Setya mengaku terpaksa mendatangi seorang ahli jiwa karena ia sudah tak kuasa lagi menahan beban hidup. Bahkan, ia sampai takut gila karena memikirkan nasib rumah tangganya dengan Dwinda Ratna yang sangat dicintainya.
"Aku nggak kuat, takut gila. Beneran, aku ke psikiater itu nyarinya ke mana? Ke rumah sakit jiwa di Semarang aku datangin," ungkapnya.
Saat dalam proses perceraian itu, Furry Setya memang belum bisa legowo melepas kepergian sang istri dari hidupnya. Tetapi, ia juga tidak merasa malu untuk mengantri bersama pasien lainnya di rumah sakit tersebut demi kesembuhan mentalnya.
"Aku nggak malu. Datang ke sana sama adek aku yang cewek. Datang, nggak malu aku ngantre. Orang ngelihatin. Petugasnya aja bilang, 'Mas Pur'. Itu saking aku mau rilis trauma yang aku nggak ngerti. Aku mellow," ujarnya.
Dari hasil pemeriksaan yang didapatkan, Furry Setya ternyata mengalami trauma dari pengalaman pahitnya di masa lalu yang menyebabkannya depresi.
Ia sudah menaruh harapan yang sangat besar terhadap sang istri namun sekarang hal itu justru berbanding terbalik dengan kenyataan yang ada.
Furry Setya tak memungkiri bahwa ia selama ini hidup dalam ekspektasi yang terlalu tinggi terhadap sang istri. Alhasil, ia juga merasakan kekecewaan yang sangat besar karena harapannya tidak bisa terwujud.
"Kemungkinan aku mengalami trauma masa lalu. Aku berharap Winda begini begini, tapi ternyata beda sama kenyataannya. Itu jadi aku hidup dalam ekspektasi aku," katanya.
"Aku cerita semuanya dari masa lalu sampai sekarang, akhirnya dokter bilang kamu depresi mas," sambung Furry Setya.
Komentar Pedas