Tissa Biani Klarifikasi Usai Amuki Fans Fuji Tak Punya Akhlak
Kasus Tissa Biani dengan Fuji akhir akhir ini tengah menjadi perbincangan di media sosial. Kasus Tissa Biani dengan Fuji berawal dari netizen yang menganggap bahwa pacar dari El Rumi tersebut mirip seperti Fuji.
Hingga tanggapan yang Tissa Biani berikan memancing pro dan kontra dari banyak pihak. Hingga jika dilihat dari status Instagram Tissa Biani, perempuan itu melakukan klarifikasi terkait kasus tersebut.
Klarifikasi ini diberikan pada Minggu, 29 Oktober 2023 atau lebih tepatnya sekitar 18 jam lalu.
"Hallo, aku nggak ada masalah sama @fuji_an sama sekali nggak ada masalah secara personal, kami sudah pernah bertemu di beberapa acara walaupun tidak terlalu kenal secara personal. Tapi aku kenal baik dengan kakak beliau yaitu kak Fadly," ujarnya di story Instagram.
"Aku juga tidak membenarkan buat orang-orang yang ngebully dia, sangat tidak membenarkan. itu adalah tindakan tak terpuji dan tidak patut kita contoh," sambungnya.
Tak sampai di situ, Tissa Biani juga memberikan penjelasan pasal postingan story yang sudah berlalu.
Katanya, "Storyku kemarin adalah untuk mengedukasi oknum-oknum atau kaum-kaum yang mungkin mengaku fans beliau, tapi ternyata justru yang nantinya akan menjatuhkan banyak pihak."

"Yang aku permasalahkan adalah : sangat risih aja sama orang yang selalu mengsangkutpautkan postingan-postingan apa pun dengan beliau," tukasnya masih dalam satu ketika dengan klasifikasi di atas.
"Dan itu berulang kali mereka lakukan, makanya aku post ini) joget ini dibilang ngikutin beliau, pake baju ini dibilang ngikutin beliau ganti gaya rambut ini dibilang ngikutin beliau. bahkan ada yang bilang berkarir atau terkenal karena beliau."
"Dan itu bukan aku saja, setelah aku upload story kemarin pun banyak temen-temenku lainnya mereply dan merasakan hal seperti itu juga. seakan akan kami tidak punya hak untuk bergaya dengan style kami sendiri. Karena selalu disangkaut pautkan dengan beliau. Kenapa aku membuat story itu? menurut pendapatku jujur aku sangat tidak nyaman, apakah salah ketika kita punya perasaan tidak nyaman?" ujar Tissa Biani lagi.
Bahkan Tissa Biani juga memposting hasil berbalas pesan bersama Fuji di fiture DM Instagram di story Instagram akun @tissabiani.
Di sana terlihat bahwa mereka berdua saling melontarkan kalimat permintaan maaf atas kejadian kurang mengenakan belakangan ini.***
Komentar Pedas